Puskesmas Keboan merupakan salah satu dari tiga puluh empat Puskesmas yang ada di Kabupaten Jombang yang berada di Kecamatan Ngusikan.Puskesmas Keboan terletak di bagian utara yang berbatasan langsung dengan Kabupaten Lamongan dan Kabupaten Mojokerto,
Luas wilayah kerja Puskesmas Keboan adalah 34,9 km2, terdiri dari 11 desa yang berada di dataran rendah dan dataran tinggi dengan perbandingan luas yang hampir sama. Lahan di wilayah sekitar puskesmas digunakan sebagai pekarangan / tegalan, hutan ,bangunan / rumah, sawah, beberapa industri rumah tangga, dan lain-lain.
VISI PUSKESMAS KEBOAN
Sejalan dengan visi pembangunan kesehatan Kabupaten Jombang, maka Puskesmas Keboan memiliki Visi “Bersama Mewujudkan Jombang yang berkarakter dan berdaya saing“
MISI PUSKESMAS KEBOAN
Adapun Misi Puskesmas Keboan Ngusikan adalah sebagai berikut :
- Mengoptimalkan penyelenggaraan upaya kesehatan.
- Meningkatkan ketersediaan sarana prasarana Puskesmas sesuai standar.
- Meningkatkan kualitas sumber daya manusia.
- Meningkatkan mutu manajemen Puskesmas.
MOTTO PUSKESMAS KEBOAN
Motto Puskesmas Keboan Ngusikan adalah Masyarakat Ngusikan sehat.
